Sabtu, 27 Agustus 2011

Liberty dan Kemerdekaan Amerika

Bagaimana jika patung Liberty mengeluh kepada anda?

Mungkin Liberti bukanlah dewi yang tak gampang mengeluh, karena dia adalah dewi kemerdekaan yang dihadiahkan rakyat Perancis kepada rakyat Amerika.
Barangkali Liberty adalah dewi kemerdekaan Amerika yang betah sekali dengan kesendiriannya, Liberty yang harus di pak di Perancis untuk dikirim ke Amerika dan di Amerika Liberti harus berdiri sendiri dan hanya dijadikan tontonan.
Sesungguhnya, apalah arti liberti sesungguhnya bagi rakyat amerika?
Apakah tempat pariwisata ataukah lambang kemerdekaan mereka yang ke-100 yang susah payah di buat oleh Frederic-Auguste Bartholdi.

Rabu, 24 Agustus 2011

Tentang Memoar dan Kekalahan

Saya Sudah Dibebaskan


Barangkali kita memang harus menundukan kepala ketika kita dinasehati oleh orang tua kita, tapi terkadang itu menjadi sebuah beban ketika kita ditekan habis-habisan.
Memang hidup itu seperti kata Chairil Anwar yang hanya menunda kekalahan, tapi kita masih bisa berusaha sebelum kekalahan itu datang kan?
Rendra pernah juga bermemoar tentang wanitanya yang hilang, tapi sebelum kehilangan wanitanya mungkin dia sudah bercinta dengan wanitanya.
Dan nasehat orang tua pun akan menjadi memoar sebelum kita menjemput kekalahan kita besok.

Rabu, 17 Agustus 2011

Semoga Kita Benar-Benar Merdeka

images from google


-Apa arti kemerdekaan sebenarnya ?-

Yah memang patut kita bertanya apa arti kemerdekaan negara kita Indonesia yang ke 66 ini, mungkin bagi sebagian orang kekerdekaan adalah sebuah kebebasan dari negara lain, tapi setelah bebas apakah kita akan sejahtera? kita masih bisa melihat para pengemis dan para pemulung yang sliweran di jalan, apakah itu artinya sejahtera?

Barangkali kita bisa mengamini sajak Taufik Ismail yang berjudul "malu aku menjadi orang Indonesia" karena dengan rasa malu itu kita akan berusaha membangun kemerdekaan Indonesia yang sesungguhnya.

Jumat, 12 Agustus 2011

Tentang Kesendirian

images from google

"seorang penjaga gawang adalah seorang yang mengerti tentang kesendirian" saya setuju dengan kata-kata Goenawan Mohammad dalam sebuah essainya yang berjudul Gawang, yang dimaksud GM diessainya mungkin bukan cuma penjaga gawang yang selalu ditinggal sendirian ketika timnya menyerang dah harus bertahan sendiri ketika timnya terkena serangan. yang saya ambil dari essai GM ini adalah kehidupan manusia yang seperti penjaga gawang karena setiap manusia mempunyai kehidupan bak gawang yang harus dijaga.
Barangkali kesendirian memang perlu dalam hidup ini, karena dalam kesendirian kita bisa menyimpan sebuah kebahagiaan yang bisa kita keluarkan setiap hari.
"seorang penjaga gawang adalah seorang yang mengerti tentang kesendirian, dan kadang sunyi" semoga kita bisa menciptakan kesendirian kita bukan sebagai musuh tetapi sebagai sebuah kontemplasi hidup.

Sabtu, 06 Agustus 2011

Puisi Terakhir Rendra
Aku lemas
Tapi berdaya
Aku tidak sambat rasa sakit
atau gatal

Aku pengin makan tajin

Aku tidak pernah sesak nafas
Tapi tubuhku tidak memuaskan
untuk punya posisi yang ideal dan wajar

Aku pengin membersihkan tubuhku

dari racun kimiawi

Aku ingin kembali pada jalan alam

Aku ingin meningkatkan pengabdian
kepada Allah

Tuhan, aku cinta padamu
Siapa tak kenal Willibrordus Surendra Bawana Rendra atau Wahyu Sulaiman Rendra di dunia drama dan persajakan, penyair yang rela mempertaruhkan hidupnya pada puisi-puisinya yang berisi kritik sosial. Penyair yang dijuluki Si Burung Merak ini meninggal pada 6 agustus 2009, dua hari setelah kematian temannya yaitu Mbah Surip.
Walaupun dia dirawat di rumah sakit tapi dia tetap bisa berkarya dan mungkin dia tidak tahu jika puisi yang dia tulis sambil berbaring di rumah sakit itu adalah puisi terkhirnya.
WS Rendar masih hidup sampai sekarang di dalam puisi-puisinya yang masih lekat dalam dunia sastra. Selamat jalan Burung Merak, semoga puisimu selalu bisa memberikan semangat untuk sastra di Indonesia

Selasa, 02 Agustus 2011

Aneh Bukan Sebuah Beban

Apa arti sebuah keanehan untuk anda? yah pertanyaan yang mungkin gampang dijawab, tapi bagaimana jika anda dianggap aneh oleh lingkungan sekitar anda? yah memang keanehan kadang menjadi sebuah keunggulan untuk kita, seperti saya yang selalu dianggap aneh oleh lingkungan saya, padahal saya tidak merasa aneh ketika saya jarang mandi dan suka menyendiri.
kadang kita memang harus menanggung beban yang berat atas kelakuan kita, tapi jadikan itu semua sebuah keunggulan kita. Selamat berpuasa!